PERAN GURU DALAM MELATIH KEMANDIRIAN BELAJAR SISWA TUNANETRA KELAS VIII SMPLB DI SLB A BINA INSANI BANDAR LAMPUNG
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) kemandirian siswa tunanetra kelas VIII di SLB A Bina Insani Bandar Lampung, (2) faktor pendukung dan penghambat peran guru dalam melatih kemandirian belajar siswa tunanetra kelas VIII di SLB A Bina Insani Bandar Lampung, (3) peran guru dalam melatih kemandirian siswa tunanetra kelas VIII di SLB A Bina Insani Bandar Lampung. Metode kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus digunakan dalam penelitian ini. Temuan penelitian ini adalah : (1) profil kemandirian belajar siswa tunanetra kelas VIII berkembang sesuai harapan, meskipun masih sering memerlukan bimbingan guru; (2) tersedianya sarana dan prasarana yang memadai, adanya program yang disediakan sekolah dan pemberian tugas merupakan faktor pendukung peran guru. sedangkan faktor penghambatnya yaitu sulitnya menumbuhkan minat dan konsistensi siswa, jaringan wifi yang sulit dijangkau dan tidak ada kerja sama antara guru dan orang tua siswa; (3) peran guru dalam melatih kemandirian belajar siswa yaitu dengan membimbing dan mengarahkan, menyusun berbagai strategi pembelajaran di sekolah dan pemberian motivasi.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Al Fatihah, M. (2016). Hubungan Antara Kemandirian Belajar Dengan Prestasi Belajar PAI Siswa Kelas III SDN Panularan Surakarta. At-Tarbawi: Jurnal Kajian Kependidikan Islam, 1(2), 197-108.
Firmansyah, I. & Widuri, E. L. (2014). Subjective Well-Being Pada Guru Sekolah Luar Biasa (SLB). Jurnal Fakultas Psikologi, 2(1),1-8.
Hadi, P. (2007). Komunikasi Aktif Bagi Tunanetra: Aktivitas dalam Pembelajaran Pada Sistem Pendidikan Inklusif. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Direktorat Ketenagaan.
Maemunawati, S, & Alif, M. (2020). Peran Guru, Orang Tua, Metode dan Media Pembelajaran : Strategi KBM di Masa Pandemic Covid 19. Serang: Penerbit 3M Media Karya Serang.
Suhendri, H. & Mardalena, T. (2013). Pengaruh Metode Pembelajaran Problem Solving Terhadap Hasil Belajar Matematika Ditinjau Dari Kemandirian Belajar. Jurnal Formatif, 3(2): 105-114.
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2005 Tentang Guru dan Dosen. Jakarta: Depdiknas.
DOI: https://doi.org/10.36269/sj.v3i1.1932
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Mia Mia Fransisca, Heni Herlina, Ossy Firstanti Wardany
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.